Squash Banten Akan Gelar KEJURPROV 2023
JURNAL15.CO.ID, KOTA SERANG — Pengurus Provinsi Persatuan Squash Indonesia Provinsi Banten (PENGPROV PSI Banten) akan gelar KEJURPROV pada tanggal 2 dan 3 juni 2023.
Hal ini di ungkap oleh Ketua PSI Banten Tighar Sugarba, menurut tighar KEJURPROV ini merupakan ajang silaturahmi dan pembuktian bagi atlet yang ada di banten.
“Sesuai dengan visi dan misi yang saya ucapkan pada saat MUSPROV PSI Banten yang lalu, yang salah satu nya adalah memperbanyak event kejuaraan di banten, maka KEJURPROV ini merupakan implementasi dari visi misi tersebut, saya berharap KEJURPROV ini dapat dilaksanakan setiap tahun sehingga atlet mempunyai arah, tujuan dan hal ini merupakan pembuktian diri bagi para atlet atas latihan yang telah mereka lakukan”, Ujar Tighar
Sementara ketua panitia pelaksana, RR Dewi Retno Wulansari, S.PSI mengungkapkan bahwa KEJURPROV ini merupakan KEJURPROV pertama kali yang di selenggarakan semenjak squash ada di banten ada, maka dewi berharap agar semua stake holder squash yang ada di banten semangat dan bangkit di bawah kepemimpinan tighar.
“Untuk kelas yang di pertandingkan ada 6 yaitu :
- Perorangan putra
- Perorangan putri
- Ganda putra
- Ganda putri
- Ganda campuran
- Beregu campuran
Dan pendaftaran di mulai dari tanggal 20 sampai 25 mei 2023″, Tutup nya. (Jurnal Qi)